10 Tips Mengatasi Anak Bermasalah

Keberhasilan orang tua adalah saat mampu menjaga anak-anaknya supaya bahagia dan percaya diri. Anak yang bahagia dan percaya diri biasanya dikarenakan mampu mengatasi tugas psikologi perkembangannya dengan baik.
Hal itu tidaklah mudah maka diperlukan 10 Tips Mengatasi Anak Bermasalah. Jika kasus anak bermasalah cukuo berat maka dibutuhkan konsultasi psikologi. Beberapa orang tua gagal mengasuh anak, sehingga menciptakan masalah-masalah baru. Anak bermasalah adalah hal yang membuat orang tua menjadi bingung, sedih dan khawatir. Jangan bersedih orang tua. Kita dapat terus belajar menjadi lebih baik bagi anak-anak kita
Berikut ini adalah 10 tips mengatasi anak bermasalah. Apa yang harus kita lakukan sebagai orang tua, saat anak bermasalah?
(Foto disadur dari internet #justiceforaudrey)
1.Bersikap tenang
Orangtua adalah teladan bagi anaknya. Saat situasi tidak begitu bagus hendaknya orangtua menasehati anak dengan tenang. Orang tua yang tenang mampu melihat permasalahan dengan lebih obyektif. Bersifat obyektif berarti tidak selalu menyalahkan anak dan situasi tetapi mencari solusi atas permasalahan tersebut. Orangtua menghibur anak dengan cara mengajak ngobrol, memberikan makanan kesukaan anak dan menyemangatinya ketika ia harus mencapai sesuatu. Bersikap tenang dalam menghadapi masalah, membuat anak lebih mengenali emosi dan mengendalikannya sehingga anak mampu menghadapi masalahnya. Konsultasi psikologi jika diperlukan akan menambah ketenangan diri kita.
Orangtua tidak membentak anak
Jika anak salah sebaiknya orangtua tidak membentak dan memarahinya karena anak akan menjadi pemarah. Ibarat kertas kosong, apa yang dilakukan orang tua akan ditiru oleh anak tersebut. Anak selalu mengikuti semua apapun yang orangtua lakukan. Berhati-hatilah dalam berkomunikasi dengan anak. Tindakan sering membentak akan membuat anak bermasalah dengan orangtua. Jadikan dia sebagai teman, maka komunikasi akan lebih mudah terjalin.bentakan akan membuat anak menjadi belajar membentak. Anak membutuhkan perasaan aman, nyaman dan dicintai sehingga akan menuruti perintah orang tua.
Orangtua memberikan kasih sayang
Memberikan kasih sayang adalah kewajiban kedua orangtua. Kasih sayang anak kepada orang tua harus diwujudkan dalam tindakan nyata seperti memeluk, mendengarkan dan memberikan semangat. Kita bisa belajar tentang kasih sayang dengan artikel 5 bahasa cinta. Kasih itu memberikan kesemoatan anak menjadi dirinya sendiri, bisa memutuskamn yang baik dan yang salah. Kasih sayang itu mendidik bukan memanjakan dan sejadar menghujani hadiah. Kasih sayang berbicara tentang penyediaan wajtu untuk ngobrol bersama, bercengkerama, bercanda dan membentuj persahabatan.
Orangtua memberikan perhatian ke anak
Orangtua harus sepenuhnya memberikan perhatian ke anak agar anak tahu bahwa kedua orangtuanya sangat menyayangi anaknya. Perhatian berarti menyediakan waktu yang menyeluruh bersama dengan anak tanpa melakukan sesuatu yang lain. Ambil waktu yang berkualitas tanpa gadget, sediakan waktu konsultasi psikologi untuk mengetahui bakat dan minat anak. Cari makanan dan hobby kesukaannya. Sadari ketika gagal maupun berhasil. Percayai bahwa dia mampu dan dukung sepenuhnya. Perhatian itu merupakan tantangan bagi orangtua di era sibuk sekarang ini.
Jika orangtua sedang bertikai dan bermasalah jangan ditunjukkan ke anak
Saat orangtua punya masalah sebaiknya tidak menunjukkan atau bertengkar didepan anak. Perkelahian orang tua akan menganggu mental dan rasa aman pada diri anak. Anak akan menjadi agresif, pemarah, dan selalu kasar. Perasaan tidak aman akan membuat anak menjadi kehilangan rasa nyaman terhadap orang tua. Apabila anak kehilangan rasa nyaman dia akan mencari pelampiasan pada hal-hal lain. Hati-hati joka itu tersembunyi hingga remaja dan menjadi fase bermasalah karena contoh dari kita. Kunjungilah konsultasi psikologi di kota anda.
Orangtua tidak panik
Jika anak sakit sebaiknya orangtua tidak terlalu panik. Orangtua terbuka dengan bertanya apa yang anak rasakan. Orang tua harus mampu mengamati sebab dan akibat apabila kita menghadapi masalahnya. Konsultasi dan psikoterapi psikologi akan membantu dalam mengatasi serangan panik ini. Yakin pada diri, ambil nafas masuk tahan sebentar lalu hembuskan dan katakan " aku semakin tenang, dalam tinggal tenang aku dapat berfikiran lebih jernih.
Orangtua tidak malas belajar
Jika anak punya masalah sebaiknya orangtua tidak malas untuk belajar terhadap hal baru dan memberikan masukkan pada anak-anak. Orangtua hendaknya memberi masukkan dengan cerdas yang memotivasi anak agar selalu mempunyai semangat untuk hidup.
Gunakan komunikasi yang nyaman dan tidak mengancam
Komunikasikan dengan tatapan mata yang penuh kasih. Bebicara secara konsisten tentang perilaku yang kita butuhkan dan inginkan. Sampaikan dengan halus hal-hal dan apa yang harus dilakukan saat menegur mereka terhadap perilaku yang tidak sesuai dengan norma umum. Saat mereka sudah mengerti apa yang kita sampaikan, sebab dan akibatnya dan melakukan yang kita mau, ucapkan terimakasih dan senyuman.
Jika anak bertengkar dengan teman
Penyelesaian konflik pada anak yang sedang bertengkar perlu dimiliki oleh seorang anak. Anak perlu belajar mengendalikan emosi dari orang tuanya. Apabila orangtua ada disaat kejadian sebaiknya memisah anak agar tidak bertengkar dengan teman. Orangtua juga mengajari anak untuk meminta maaf dan tidak akan mengulanginya lagi. Saat orangtua melakukan kegiatan yang menyenangkan dengan anak, orangtua dapat membahasnya dan mengajari cara menyelesaikan konflik. Apabila diperlukan dapat mencari konsultasi psikologi terdekat.
Sebaiknya orangtua tidak menampakkan masalahnya bila sedang marah
Saat anak melihat orangtuanya sedang bertengkar anak akan sedih dan menambah beban mental anak. Anak akan bersikap egois dan selalu memikirkan masalah kedua orangtuanya. Anak dengan orang tua yang tidak mampu menyelesaikan konflik dengan bijak akan cenderung bermasalah. Komunikasi yang baik dan cara mengatasi konflik perlu dimiliki oleh setiap orang tua.
Demikian 10 Tips Mengatasi Anak Bermasalah, semoga 10 Tips Mengatasi Anak Bermasalah ini dapat menjadi inspirasi, pembelajaran semangat bagi kita

