5 Bahasa Cinta untuk Komunikasi yang lebih baik

5 Bahasa Cinta untuk Komunikasi yang lebih baik
Bahasa Cinta yang berbeda
Setiap orang memiliki cara berhubungan dengan orang lain dengan cara yang berbeda. Begitu juga cara mengekspresikan rasa cinta kepada sesamanya. Cara mengekpresikan cinta ini terkadang akan menjadikan kesalahpahaman dengan pasangan kita apabila cara kita mengungkapkannya berbeda dengan yang diharapkan pasangan kita dan kita tidak menyadarinya.
Dr.Gary Chapman membagi 5 cara mengekspresikan cinta dan kepedulian.
1. Waktu - Quality Time
Beberapa orang membutuhkan kebersamaan dengan orang yang dicintai
sehingga dia merasa tidak kesepian. Tipe orang dengan waktu bersama
sebagai tanda cinta, biasanya suka bersama pasangannya hanya berdua
untuk bercakap-cakap atau melakukan kegiatan bersama. Investasikan waktu
bersama dengan pasanganmu jika itu adalah hal yang terindah.
2. Kata-kata positif - word of affirmation
Kata-kata positif membuat orang merasa dihargai dan dicintai. Pujian
yang tulus dan mengobrol yang membangkitkan semangat akan banyak
menolong pasangan yang bahasa cintanya kata-kata positif.
3. Hadiah - receiving gift
Pemberian hadiah kepada orang yang disayangi akan membawa perasaan
bahwa saya penting dan diperhatikan. Tidak hanya anak kecil, beberapa
orang dengan bahasa kasih hadiah suka dengan perhatian dari barang yang
dibelikan.
4. Pelayanan- act of service
Beberapa orang yang
bahasa cintanya pelayanan merasa berharga bila dia dibantu. Tipe ini
menyukai bantuan dan tindakan yang mengisi perasaan berharga.
5. Sentuhan fisik - physical touch
Melalui sentuhan bergandengan tangan, membelai dan memijat .. seseorang
akan merasa berharga. Tepukan ringan akan memberi semangat dan
memperkuat ikatan bathin antar pasangan.
Demikianlah 5 Bahasa Cinta untuk Komunikasi yang lebih baik. ayoo kita sama-sama belajar..
Apakah bahasa CINTA anda pada pasangan dan apakab bahasa CINTA pasangan pada kita? Bila kita mau mencermati maka kemudahan dalam menjalin hubungan akan kita dapatkan 😊

